SIAP-SIAP! Teknik Kimia UNTIRTA Jadi Tuan Rumah RAKORNAS BKKMTKI 2018!

15.45.00

Selasa (21/11/17), Musyawarah Nasional (Munas) Badan Koordinasi Kegiatan Mahasiswa Teknik Kimia Indonesia (BKKMTKI) ke-14 berlangsung di Banda Aceh, 15-22 November 2017. Tuan rumah Munas kali ini, yakni Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) kedatangan sekitar 189 delegasi dari Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia dari seluruh Indonesia. Sebagai anggota aktif  dari BKKMTKI, Ketua Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia (HIMATEMIA) FT UNTIRTA, sdr. Ditta Pratama, turut bertolak ke Aceh untuk mewakili sebagai delegasi di acara Munas tersebut.

Agenda pada Munas ini cukup banyak, diantaranya Seminar Nasional bertema "Mewujudkan Kemandirian Energi Indonesia yang Mendunia", pembahasan AD/ART, GBK, PPO, dan Kriteria Calon Pemimpin Pusat serta dilanjutkan dengan Pelaporan Pertanggungjawaban kepengurusan periode 2015-2017. Di akhir acara, agenda diisi dengan pemilihan kepengurusan periode selanjutnya dan wisata ke Titik Nol di Kota Sabang.

Dari hasil Musyawarah Nasional ke-14 ini, sdr. Andiko, delegasi dari Universitas Muhammadiyah Jakarta (daerah 2) telah terpilih sebagai sekretaris jenderal BKKMTKI untuk periode selanjutnya (2017-2019) menggantikan sdr. Ainur Aziz dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember (daerah 4) sebagai sekretaris jenderal BKKMTKI periode sebelumnya. Sedangkan pembahasan mengenai tuan rumah RAKORNAS BKKMTKI 2018 telah memberi keputusan akhir dengan mengamanahkan Teknik Kimia FT UNTIRTA untuk menjadi tuan rumah RAKORNAS BKKMTKI di tahun 2018! 
Hasil musyawarah ini memberi suatu kebanggaan tersendiri bagi mahasiswa Teknik Kimia FT UNTIRTA pastinya, dan mahasiswa Teknik Kimia FT UNTIRTA  memberikan dukungan penuh pada terselenggaranya acara tersebut.

Salam Teknik Kimia!

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »